Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tips Fashion Buat Wanita Berkulit Gelap

Buat kamu yang berkulit gelap, nggak usah minder buat ngekspresikan gaya fashion yah. Sebab, kalian bisa banget kok tampil cantik dan mempesona. Salah satu caranya ya memilih warna baju yang sesuai dengan warna kulit. 

Kali ini, ada nih tips gaya fashion buat kalian para perempuan yang punya kulit gelap atau sawo matang. Check this one out, girls.

Nggak usah takut pakai warna cerah

Buat kamu yang punya kulit gelap atau sawo matang disarankan banget nih buat memakai pakaian yang memiliki warna terang seperti jingga, hijau, biru muda, emas, pink, khaki, grey dan putih. Warna-warna cerah ini bakal bikin kulit kalian tampak bersih. Kombinasikan aja warna-warna itu dengan celana atau dres yang berwarna hitam. Kece.

Mix and Match dengan warna gelap

Nah kalau kamu pengin menggunakan warna yang gelap, usahakan kamu tetap memberikan sentuhan warna yang cerah pada aksesoris dipenampilan Anda. Tujuannya biar kamu nggak keliatan kusam.

Hindari memakai warna ini

Buat kamu yang punya warna kulit gelap atau sawo matang sebaiknya kamu hindari beberapa warna ini. Yaitu warna coklat gelap, hijau lumut, biru tua dan merah bata. Warna-warna itu akan membuat kulit kan terlihat lebih kusam.

Penggunaan aksesoris yang sesuai

Kamu sebaiknya jangan terlalu banyak menggunakan aksesoris deh. Apalagi kalau kamu udah memakai pakaian yang warnanya cerah. Semakin sedikit penggunaan aksesoris akan membuat kamu keliatan bersih dan fresh.

Gimana tips memilih warna baju untuk kulit gelap ini? Jadi, kamu nggak perlu minder lagi kan untuk tetap bisa tampil keren di depan banyak orang. Semoga kamu semakin percaya diri untuk tampil cantik yah, girls.