Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

3 Tren Fashion yang Lagi Trend dan Hits di Era New Normal 2020, Kamu Harus Punya!

Pandemi Covid-19, yang sudah menyelimuti bumi dalam lebih dari tujuh bulan ini, telah memberi pengaruh yang luar biasa terhadap dunia fashion. Pandemi ini nggak cuma berdampak pada industri fashion tapi juga ngefek banget sama perubahan tren gaya fashion sekarang ini.

Perubahan gaya fashion ini nggak lepas dari perubahan perilaku manusia di berbagai belahan dunia. Mereka berusaha beradaptasi dengan masa New Normal atau Kebiasaan Baru.

Fashion Stylist Selebriti, Erich Al Amin menyebut muncul beberapa fashion item yang trending di tengah pandemi Covid-19.

Yuk intip ulasan tren fashion yang hits di tengah pandemi Covid-19 versi Erich Al Amin yang dikutip dari Popmama berikut ini.

Masker dan lengan panjang semakin hits.

Fashion item yang semakin booming di tengah pandemi Covid-19 adalah masker dan baju dengan lengan panjang yang tertutup. Dua fashion item ini bermula dari kebutuhan masyarakat.

Awal mulanya, penggunaan masker dan baju lengan panjang yang lagi trend ini menjadi bagian dari protokol kesehatan. Keduanya membantu tubuh untuk dapat terlindungi secara baik dari Covid-19.

Seiring waktu, semakin banyak orang yang mendesain dan memakai masker dan baju lengan panjang yang nggak fungsional, tapi juga menarik secara visual.

Baju yang oversized juga jadi pilihan.

Baju yang tertutup menjadi pilihan masyarakat ketika beraktivitas di er New Normal ini. Pemilihan busana tertutup juga nggak lepas dari kebutuhan untuk mencegah persebaran virus.

Karena itulah, banyak fashion stylist dunia yang memprediksi kalau gaya baju yang oversized alias ukuran yang lebih besar, akan menjadi item yang banyak dipilih.

Busana oversized tersebut mulai dari kemeja, sweater, jaket, sampai dengan t-shirt. Kayaknya belakangan ini banyak yang sedang keep trendy di tengah pandemi Covid-19 dengan item-item oversized itu yah.

Warna earth tone tampil menawan.

Dunia fashion mulanya memprediksi kalau warna-warna terang bakal booming dan viral di tahun 2020 ini. Tapi, dengan adanya pandemi yang sudah menyelimuti dunia lebih tujuh bulan ini, tren warna di dunia fashion juga mulai mengalami perubahan.

Melihat kondisi di masa new normal, warna-warna dengan nuansa earth tone diprediksi akan jadi trend warna hingga akhir tahun 2020 ini. Warna Earth Tone menampilkan citra yang lembut.

Beberapa warna dengan tema eart tone, antara lain warna cokelat, abu-abu, hitam, putih, oranye muda. Jadi, kalau mau tampil trendy jangan sampai pilih warna yah.

Pandemi Covid-19 jangan sampai jadi alasan untuk menghentikan semangat kita untuk tampil fashionable yah. Dengan kreativitas yang tepat, meskipun harus tampil sesuai protokol kesehatan, kita tetap bisa tampil hits kan.

Post a Comment for "3 Tren Fashion yang Lagi Trend dan Hits di Era New Normal 2020, Kamu Harus Punya! "